WELCOME

Selasa, 12 Oktober 2010

Manfaat Mempelajari Biologi

Kita telah mempelajari cabang-cabang biologi, selanjutnya muncul pertanyaan-pertanyaan, “Apakah manfaat cabang-cabang biologi yang demikian banyaknya ini? “Tuhan menciptakan manusia menjadi makhluk yang mampu berpikir sehingga mampu mengembangkan ilmu pengetahuan. Semua ilmu apabila dimanfaatkan dengan benar dan untuk kebaikan pasti bermanfaat. Kita semua menyadari bahwa berkembangnya biologi telah memberikan manfaat yang demikian luas bagi kehidupan manusia. Dalam bidang pertanian misalnya, penemuan bibit-bibit unggul, teknik pemupukan, pemberantasan hama, dan teknologi pascapanen telah mampu meningkatkan produksi pangan. Selain itu, tidak diragukan lagi kemajuan dalam bidang kedokteran, farmasi, genetika, perikanan, peternakan, industri pangan, perkebunan, kehutanan, dan lingkungan hidup juga tidak lepas dari biologi.


Dewasa ini, bioteknologi merupakan ilmu yang demikian populer sehingga mampu membuat biologi sebagai ilmu yang perlu diperhitungkan. Bioteknologi, sebuah ilmu yang menggunakan teknologi tinggi, telah dapat memberikan sumbangan yang besar bagi kehidupan manusia. Dengan bioteknologi, bibit-bibit unggul dapat diciptakan, penyakitpenyakit bawaan dapat dihindari, vitamin dapat dibuat dengan mudah, dan berbagai penyakit dapat diatasi. Pengetahuan bioteknologi secara detail dipelajari di kelas XII kelak.


Saat ini bioteknologi canggih yang memerlukan biaya sangat besar telah dikuasai perusahaan-perusahaan raksasa. Di Amerika Serikat tercatat ada 379 perusahaan yang bergerak di bidang bioteknologi. Di Jepang baru ada 16 perusahaan, tetapi terdiri atas perusahaan raksasa. Dapatkah kamu menyebutkan manfaat biologi pada bidang lain yang belum ada di atas?


Selain manfaat-manfaat biologi di atas, apakah perkembangan ilmu biologi juga berbahaya? Sejauh manakah ilmu biologi telah dianggap membahayakan? Suatu kenyataan bahwa negara-negara tertentu telah mengembangkan senjata biologi. Senjata biologi adalah mikroorganisme mematikan yang sengaja dibiakkan di laboratorium untuk kepentingan tertentu. Biasanya organisme yang digunakan adalah virus, jamur, dan bakteri. Bagaimana pendapatmu mengenai hal ini? Saat ini telah berkembang bioteknologi, seperti kloning, transgenik, proyek genom manusia. Proyek genom manusia akan mengubah bidang biologi molekuler kedokteran. Sangat berbahaya jika kita tidak dapat mengantisipasi kelemahan-kelemahan teknologi ini. Bukankah sangat mengerikan jika manusia telah dapat menciptakan manusia?
Manfaat Mempelajari Biologi

Kita telah mempelajari cabang-cabang biologi, selanjutnya muncul pertanyaan-pertanyaan, “Apakah manfaat cabang-cabang biologi yang demikian banyaknya ini? “Tuhan menciptakan manusia menjadi makhluk yang mampu berpikir sehingga mampu mengembangkan ilmu pengetahuan. Semua ilmu apabila dimanfaatkan dengan benar dan untuk kebaikan pasti bermanfaat. Kita semua menyadari bahwa berkembangnya biologi telah memberikan manfaat yang demikian luas bagi kehidupan manusia. Dalam bidang pertanian misalnya, penemuan bibit-bibit unggul, teknik pemupukan, pemberantasan hama, dan teknologi pascapanen telah mampu meningkatkan produksi pangan. Selain itu, tidak diragukan lagi kemajuan dalam bidang kedokteran, farmasi, genetika, perikanan, peternakan, industri pangan, perkebunan, kehutanan, dan lingkungan hidup juga tidak lepas dari biologi.


Dewasa ini, bioteknologi merupakan ilmu yang demikian populer sehingga mampu membuat biologi sebagai ilmu yang perlu diperhitungkan. Bioteknologi, sebuah ilmu yang menggunakan teknologi tinggi, telah dapat memberikan sumbangan yang besar bagi kehidupan manusia. Dengan bioteknologi, bibit-bibit unggul dapat diciptakan, penyakitpenyakit bawaan dapat dihindari, vitamin dapat dibuat dengan mudah, dan berbagai penyakit dapat diatasi. Pengetahuan bioteknologi secara detail dipelajari di kelas XII kelak.


Saat ini bioteknologi canggih yang memerlukan biaya sangat besar telah dikuasai perusahaan-perusahaan raksasa. Di Amerika Serikat tercatat ada 379 perusahaan yang bergerak di bidang bioteknologi. Di Jepang baru ada 16 perusahaan, tetapi terdiri atas perusahaan raksasa. Dapatkah kamu menyebutkan manfaat biologi pada bidang lain yang belum ada di atas?


Selain manfaat-manfaat biologi di atas, apakah perkembangan ilmu biologi juga berbahaya? Sejauh manakah ilmu biologi telah dianggap membahayakan? Suatu kenyataan bahwa negara-negara tertentu telah mengembangkan senjata biologi. Senjata biologi adalah mikroorganisme mematikan yang sengaja dibiakkan di laboratorium untuk kepentingan tertentu. Biasanya organisme yang digunakan adalah virus, jamur, dan bakteri. Bagaimana pendapatmu mengenai hal ini? Saat ini telah berkembang bioteknologi, seperti kloning, transgenik, proyek genom manusia. Proyek genom manusia akan mengubah bidang biologi molekuler kedokteran. Sangat berbahaya jika kita tidak dapat mengantisipasi kelemahan-kelemahan teknologi ini. Bukankah sangat mengerikan jika manusia telah dapat menciptakan manusia?